Sabtu, Juli 11, 2009

Janganlah Bersedih saat ini ......................




Kawan, tiada terasa hari-hari ini telah berlalu begitu cepatnya. Kita menjadi begitu terkejutnya melihat anak-anak kita tumbuh demikian cepatnya. Kita menjadi begitu terkejutnya melihat orang tua kita, atau kakak-kakak kita, atau paman bibi kita menjadi begitu terlihat tuanya sekarang ini. Tapi apakah kita sendiri merasakan telah terjadi perubahan fisik pada diri kita ? Apakah kita sendiri merasakan telah bertambah tua ?



Saat ini boleh jadi kita begitu takut menghadapi hari tua kita. Kita begitu mengkhawatirkan siapa yang akan menafkahi kita nantinya ? Kita begitu takut, bagaimana sekolah anak-anak kita nantinya ? Kita begitu resah, setelah usai sekolah, bagaimana anak-anak kita nantinya mencari pekerjaannya ? Semakin tua kita ternyata semakin khawatir, takut, dan resah kita.



Tidakkah kita ingat, ketika terlahir di dunia ini tidak ada satupun harta benda yang menyertai kita. Dan kitapun harus ingat, ketika meninggalkan dunia ini, tidak ada satupun harta benda yang akan menyertai kita. Ketika tidak satupun harta yang kita bawa sejak lahir, siapapun kita, entah kaya atau miskin, ternyata hingga detik ini kita masih hidup dan eksis di dunia ini. Bagitu banyak rahmat Tuhan yang terlimpah kepada kita melalui tangan-tangan orang lain, apakah itu orang tua kita, saudara kita, teman kita, kolega kita, atau atasan dan perusahaan tempat kita bekerja saat ini. Kita tidak punya apapun saat lahir, tapi ternyata hingga saat ini, puluhan tahun kita tetap eksis, kita tetap hidup, kita masih ada. Jadi apa yang kita takutkan hidup di dunia ini ? Kasih sayang Tuhan meliputi segala sesuatu, semua hambanya, dari lahir hingga meninggalkan dunia ini. Tangan Tuhan selalu meniti kita sejak kita lahir. Jadi janganlah kita khawatir dengan anak-anak kita, bahkan dengan diri kita sendiri saat ini maupun masa depan. Yakinlah bahwa tangan Tuhan selalu meniti setiap langkah hidup kita.



Kawan jadikan Tuhan satu-satunya sandaran hidup kita. Dia tempat berkeluh-kesah kita. Dia tempat curahan harapan kita. Dan Dia-lah penjamin kehidupan kita sepenuhnya dari lahir hingga mati kita. Tidak ada satupun yang menakutkan dan mengkhawatirkan kita selama kita masih berada dalam titian tangan-Nya.




Salam Sukses




Achmad Saladin


Berselancar lebih cepat.
Internet Explorer 8 yang dioptimalkan untuk Yahoo! otomatis membuka 2 halaman favorit Anda setiap kali Anda membuka browser.Dapatkan IE8 di sini! (Gratis)